INFO PROGRAM

1. PROGRAM TAHFIDZ AL QURAN USIA DINI
    Program ini merupakan program hafalan Al Quran usia dini, diterapkan pada anak mulai usia 6   tahun di Baitul Quran, dimana waktu hafalan yaitu setelah shalat Subuh dan setelah shalat magrib, bertempat di Madrasah dan di mesjid Al Huda sekitar Yayasan Nurul Huda.
    Alhamdulillah Yayasan Nurul Huda sudah mencetak beberapa Hafidz Cilik, diantara nya ada yang hafal satu juz maupun lebih, dan sering di ikut sertakan pada Acara Musabaqoh/ MTQ tingkat kecamatan, Kabupaten maupun Propinsi. 
   Di harapkan dengan program yang berkala dan berkesinambungan kedepan kita akan mencetak Hafidz cilik yang tidak hanya hafal dengan satu juz tapi hafal semua keseluruhan Al Quran. Dengan dukungan kita, mudah ,mudahan kita bisa mencetak Generasi yang cemerlang, generasi yang selalu dekat dengan Al Quran dan selalu mengamalkan nya. 

2. PROGRAM KHITANAN MASSAL ( RUTIN SETIAP TANGGAL 10 DZULHIJAH)
    Program ini Merupakan program rutin tahunan, dimana kami menyelenggarakan Khitanan Gratis bagi masyarakat. Diharapkan setiap anak yang di khitan bisa menjadi Anak yang shaleh yang selalu mengamalkan Shalat Lima Waktu, dan mengamalkan setiap Rukun Islam. 
   Khitanan Merupakan Tanda bahwa kita selalu patuh pada ajaran Islam yang di bawa oleh Rasulullah SAW, khitanan bukan merupakan ritual tetapi kewajiban setiap Muslim Laki laki, adapun dari segi Medis, setiap laki-laki yang di khitan akan terbebas dari penyakit kelamin, dan hal ini sudah teruji secara Ilmiah.
     Khitanan Gratis merupakan simbol bahwa kami peduli dengan anak anak sebagai generasi penerus kita, dan gratis bagi Masyarakat kelas menengah ke bawah. sehingga akan membantu para orang tua yang kurang mampu untuk mengkhitankan anak nya. Adapun selain menyediakan Khitan gratis kami menyediakan juga pakaian islami, makanan, serta uang saku bagi setiap anak yang di Khitan, sehingga bisa menjadi hiburan ataupun kesenangan tersenderi bagi mereka setelah di Khitan.

3. PROGRAM BEASISWA ANAK YATIM/PIATU DAN KURANG MAMPU
    Program Beasiswa anak yatim piatu dan kurang mampu, merupakan program penyediaan Uang Iuran Sekolah Formal ( SD, MTS, Aliayah/SMA). selain uang Iuran juga kami menyediakan Buku-buku gratis, pakaian Sekolah dan beberapa keperluan Sekolah lainnya. Diharapkan generasi muda yang kurang mampu bisa melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi minimal sampai tingkat SMA/Aliyah. Sehingga nantinya diharapkan mereka mempunyai Ilmu yang seimbang Ilmu Agama maupun Sains. Diharapkan Generasi muda ini nantinya akan menjadi pilar di tatanan sosial masyarakat kita yang majemuk. menjadi tonggak kebangkitan Islam di Negara Indonesia, mempunyai Ilmu, Akhlaq serta Aqidah yang kokoh sebagai generasi muda.  

4.PROGRAM HEWAN QURBAN UNTUK SESAMA
      Salah satu ibadah yang harus dilaksanakan oleh kaum muslimin yang memiliki kemampuan dari segi harta pada hari raya Idul Adha adalah menyembelih hewan qurban, baik berupa kambing, sapi, kerbau maupun unta. Qurban berasal dari kata qoruba yang artinya dekat. Dengan demikian, ibadah qurban merupakan salah satu bentuk dari pendidikan dan realisasi taqarrub ilallah (mendekatkan diri kepada Allah).
    Keharusan seorang muslim untuk berqurban dengan menyembelih hewan qurban merupakan bagian yang tak terpisahkan dari rasa syukur kepada Allah atas segala nikmat-Nya sebagaimana dalam firman Allah: “Sesungguhnya Kami telah memberikan kepadamu nikmat yang banyak. Maka dirikanlah shalat karena Tuhanmu dan berqurbanlah“ (QS Al Kautsar:1-2). Sementara, dalam suatu hadits, Rasulullah Saw bersabda: “Barangsiapa yang mempunyai kemampuan tapi tidak berqurban, maka janganlah ia menghampiri tempat shalat kami“ (HR. Ahmad dan Ibnu Majah dari Abu Hurairah).
     Oleh karena itu kami memfasilitasi bagi Masyarakat yang akan berQurban dan kami akan menyalurkan hewan Qurban anda kepada masyarakat yang sangat membutuhkan. Masyarakat yang akan berkurban bisa menghubungi Kami minimal seminggu sebelum hari Raya Idul Adha.
 
5.PROGRAM PENDIDIKAN ISLAM 


  • RA (Raudhatul Athfal) dimana usia anak didik adalah usia dibawah 5 tahun.







    • TKA( Taman Kanak Kanak Alquran) dengan usia anak didik Preschool.
    • MDT ( Madrasah Diniyah Takmiliyah), TQA ( Taman Qiroatul Quran) dimana cakupan usia anak didik setingkat kelas 1 Sekolah Dasar sampai kelas 6 Sekolah Dasar


    • TPA ( Taman Pendidikan AlQuran) cakupan usia anak didik setingkat SMP dan SMA

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar